Malaysia Maju Ke Final SEA Games XXVI Setelah Mengalahkan Myanmar

19/11/2011 22:41
Satu tiket ke babak Final SEA Games cabang olah raga sepak bola akhirnya kembali menjadi milik Malaysia, setelah gol tunggal menit akhir mereka menumbangkan Myanmar, Sabtu (19/11). Kendati tanpa pelatih Ong Kim Swee di lapangan, Malaysia mampu membobol gawang Myanmar pada menit ke-85. Kemenangan ini membuat Malaysia berhak maju ke pertandingan final dan berpeluang mempertahankan medali emas yang sebelumnya mereka raih di SEA Games XXV di Laos tahun 2009.

Gol dicetak Saarani Ahmad Fakri setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Myanmar. Gol ini bermula saat Malaysia melakukan serangan balik dari sayap kiri. Bola pun diumpan ke tengah gawang Myanmar. Umpan bola coba dihalau pemain Myanmar. Namun bola justru menggelinding liar, bola ini pun disambut Saarani Ahmad Fakri yang datang dari belakang. Dengan sekali sepak, bola meluncur ke gawang Myanmar yang dikawal Thihasthu.

Myanmar malah tampil lebih agresif terlebih dahulu di awal-awal laga, mereka coba menekan pertahanan Malaysia dengan segera begitu kick off dilakukan.
Namun peluang matang pertama malah didapat malaysia ketika Saarani Ahmad Fakri coba mencocor bola rebound akselerasi rekannya dari skema serangan balik, beruntung kiper Thihasthu masih sanggup mengamankannya.
Pelanggaran pemain Malaysia di depan kotak penalti terhadap Kyaw Zeyar Win berbuah free kick, sayang eksekusi yang diambil sendiri oleh Win hanya membentur pagar hidup Malaysia.
Sejauh laga berjalan Malaysia nampak masih terpengaruh kelelahan laga mereka sebelumnya, skema serangan mereka kebanyakan disusun lewat umpan-umpan jauh dan hal ini nampak tidak efektif.
Sebaliknya Myanmar tampil lebih aktif dengan memanfaatkan kedua sayap yang mereka miliki. Juga lewat umpan-umpan pendek yang terus mereka upayakan. Kapten Malaysia, Baddrol sempat diganjar kartu kuning oleh wasit, setelah melakukan pelanggaran keras di penghujung babak pertama.

Di babak kedua, kedua tim saling jual beli serangan. Pada menit ke-64, Min Min Thu melepas tembakan keras ke arah gawang. Sayang, bola mampu dihadang kiper Malaysia Che Mat Khairul Fahmi.

Kerap patah oleh pemain Malaysia, Myanmar mencoba peruntungan melalui tembakan jarak jauh yang dilepas Zaw Zaw Oo. Tembakan keras masih melebar sedikit di sisi kanan gawang Malaysia.

Myanmar sempat membuat Malaysia berdegup kencang ketika Min Min Thu menyontek bola dari jarak dekat usai lolos dari jebakan off side, beruntung reaksi istimewa kiper Khairul Fahmi menggagalkan peluang emas tersebut.

Kebuntuan akhirnya terpecah di menit-menit akhir babak kedua, tepatnya di menit 85. Sebuah crossing dari sisi kanan membentur bek Myanmar, Saarani Ahmad Fakri yang datang dari belakang menghajar bola untuk mengoyak jala gawang Myanmar, Malaysia unggul 1-0.
Keunggulan tersebut terus dijaga oleh anak-anak Malaysia, sementara Myanmar terus coba menekan melalui serangan yang mereka susun dari sisi kiri, berkali-kali bek Malaysia harus turun secara bersamaan, injury time selama 3 menit akhirnya berakhir dan membuat Harimau Malaya berhak maju ke Final, dan bertemu kembali dengan Indonesia yang juga berhasil meraih kemenangan di pertandingan semifinal atas Vietnam dengan skor 2 - 0. Pertandingan final nanti akan diwarnai atmosfir yang luar biasa, dan untuk kesekian kalinya Indonesia dan Malaysia bertemu di pertandingan final. Jangan lewatkan pertandingan final Derby Negara Serumpun ini yang akan diselenggarakan hari Senin ( 21/11 ).

 

Susunan Pemain:

Malaysia : Che Mat khairul Fahmi; Jasuli Mahali, Mohd Shas Mohams Fadhli, Omar Mohd Asraruddin, Fazail Mohd Irfan, Bakhtiar Baddrol, Saarani Ahmad Fakri, Othman Mohamd Fandi, Ibrahim Syahrul Azwari (Ramlan Izzaq Faris), Mansor Muhd Nazmi Faiz (G. Kandasamy Gurusamy), Ahmad Mohamad muslim.

Cadangan: Mohd azmi Mohd Zubir, Jusod Abdul Shukur, Ambumamee Tgamil Arasu, G. Kandasamy Gurusamy, Yong Kuong Yong, Wan Zakaria Wan Zaharul, Roslan mohd Isham Tarmizi, Ramlan Izzaq Faris, Saidin Mohammad Amer.

Myanmar: Thihasthu; Zaw Min Tun, Yan Aung Win, Aye San, Min Min Thu, Kyaw Ko Ko, Pyaye Phyo Oo ( Aung Myint Aye), Kyi Lin, Kyaw Zeyar Win, Zaw Zaw Oo, Shwe Hlaing Win.

Cadangan: Kyaw Zin Htet, Nyarna Lwin, Moe Win, Yan Aung Kyaw, Aung Myint Aye, Kyaw Kyaw Myo, Mai Aih Naing, Min Mintun, Hein Kyaw Thu.

 

Baca Juga :

Strategi Ampuh Rahmad Darmawan

Pelatih Myanmar Akui Kemenangan Malaysia